Wednesday, October 26, 2016

Bisik

Pesan wanita pada lelakinya yang sedang menanti waktu bersua

Tak usah kau mencari bayangku
Biar sekali-kali kau merindu, mencandu seperti pria gondrong di sudut jalan dekat terminal yang sedang menghisap ganja
Malam ini dingin
Hujan turun sedari dirimu masih terlelap dibuai bunga-bunga tidur
Purnama tak bisa memamerkan pakaiannya yang dipinjamnya dari mentari
Padahal tadi ia mendapatkannya dengan paksa
Seharian bulan ribut dengan mentari,
Mentari ingin tampil gagah, walau gorden merah sudah menutup panggung yang sudah uzur dimakan rayap
Tetapi purnama ngotot pinjam pakaian kesayangan mentari.
Percuma tenaganya terbuang.

Merindulah
Seperti esok akan ada emas yang akan kau peroleh di ujung pelangi
Ingatlah diriku, seakan aku akan bangun dalam lingkar dekapmu di suatu pagi yang sejuk
Jangan menanti tukang pos yang membawa balasan surat cinta dariku,
Biar kau tahu rasanya menunggu
Mendamba
Mencinta
Dalam sepi

Mengembun bersama embun pagi

No comments:

Post a Comment

 
;